Berita Bahaya di Blog Kita

New Page 3

 

SEBAGAI sebuah media massa, blog kita juga bisa digunakan untuk memberikan pelayanan sosial, yakni menyampaikan berita tentang bahaya, bencana, atau peringatan dini. Salah satu cara yang bisa dilakukan, adalah dengan memasang widget tentang peringatan adanya gempa.

Kali ini Blog Aku Pingin Maju mencoba memasang widget dari United States Geological Survey (USGS atau Badan Survei Geologi Amerika Serikat). Ini adalah sebuah agensi ilmiah pemerintah Amerika Serikat, di mana para ilmuwan di dalamnya mempelajari lansekap Amerika Serikat, sumber daya alam, dan bencana alam yang mengancam. Organisasi ini juga memiliki empat disiplin ilmiah utama, yaitu biologi, geografi, geologi, dan air.

Walau demikian, dalam beberapa kali kasus gempa di luar Amerika Serikat, USGS juga mencatat secara akurat. Bahkan ketika gempa besar terjadi di Samudra Hindia tahun 2004 lalu, lembaga tersebut sudah bisa memperkirakan tsunami bakal terjadi.

Cara memasang widget tersebut juga tidak sulit. Cukup login ke blog kita, masuk ke rancangan, elemen laman, dan tambah widget HTML/JavaScript. Setelah itu copy paste kode script berikut ini.

 

<script type="text/JavaScript" src="http://widgets.tropicalpcsolutions.com/widgets-2010/media/usgs/usgs-news.js"></script>

 

Silakan pasang widget tersebut di tempat yang anda suka dan jangan lupa disimpan. Kini pengunjung blog anda sudah bisa mengakses berbagai informasi dari USGS. (*)

Komentar